Sehat & Bugar

Info kesehatan, kecantikan, manfaat herbal, obat herbal, tips sehat, perawatan wajah, perawatan tubuh, gaya hidup, style, metropolis, olahraga, kesehatan wanita, kesehatan pria, gaya hidup sehat, metroseksual, dunia wanita, dunia pria, sosialita, dll.

Membuat Bedak Alami untuk Wajah Berjerawat!

Membuat Bedak Alami untuk Wajah Berjerawat! - Hallo sahabat Info Kesehatan, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Membuat Bedak Alami untuk Wajah Berjerawat!, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Jerawat, Artikel Kecantikan, Artikel Kulit, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Membuat Bedak Alami untuk Wajah Berjerawat!
link : Membuat Bedak Alami untuk Wajah Berjerawat!

Baca juga


Membuat Bedak Alami untuk Wajah Berjerawat!

Bedak adalah hal yang tidak pernah dilupakan oleh wanita, khususnya diusia remaja atau dewasa. Walaupun masih banyak juga sih nenek -  nenek yang sudah tua pakai bedak. Sebenarnya bedak termasuk kedalam salah satu kosmetik yang harus kita pilih secara berhati - hati. Hal ini disebabkan oleh banyaknya berbagai macam produk yang ditawarkan dan banyak pula orang - orang yang yang ingin megdapat keuntungan besar dengan memasukan zat kimia berbahaya.

Kita sudah mengetahui jenis kulit tiap orang berbeda dan cara merawatnya pun berbeda pula. Telitilah sebelum membeli sebuah produk bedak apalagi jika wajah anda sensitif ataupun mudah berjerawat. Karena akibatnya akan sangat fatal sekali.

BEDAK

tips membuat bedak alami untuk jerawat
Bedak Alami


Pengertian Bedak

Bedak adalah alat kosmetik dapat berupa serbuk (bedak tabur) ataupun dapat berupa padat. Bedak biasanya dipakai untuk menutupi berbagai kekurangan yang ada pada wajah kita seperti jerawat, wajah kusam, keriput dll. Selain itu bedak juga dipakai sebagai salah satu alternatif untuk mengobati iritasi atau alergi. 

Bahaya Bedak

Bedak akan sangat berbahaya jika anda tidak memilihnya dengan benar, karena jika wajah tidak cocok denngan bedak yang dipakai akan timbul beberapa masalah seperti
  • Timbul banyak Jerawat Batu dan Jerawat Pasir
  • Pada kulit wajah terjadi penyumbatan pori - pori dan peradangan
  • Bisa terjadi alergi dan iritasi
  • Bisa membuat kulit bertambah kusam
  • Merusak Kulit wajah
  • Dan apabila dipakai secara terus menerus ketika terkandung zat berbahaya kita bisa mengidap kanker kulit.
Biasanya banyak yang takut memilih bedak karena takut tidak cocok dan merusak kulit sehingga mereka memakai bedak bayi. Namun taukah anda bahwa menurut Dokter Kulit orang dewasa atau remaja sangat tidak dianjurkan untuk memakai bedak bayi. Karena bedak bayi bisa membuat kulit kering dan membuat kulit menjadi sensitiv. Sehingga ketika sewaktu - waktu anda akan memakai bedak orang dewasa seperti saat menikah ataupun ke acara - acara resmi lainnya. Apakah anda akan memakai bedak itu terus?

Untuk itu saya ingin membagikan sedikit tips untuk membuat bedak sendiri dirimah secara alami. Kalau kamu membuatnya sendiri dirumah pasti kamu bisa memastikan bahwa bedak itu benar - benar alami tanpa ada sedikitpun zat kimia didalamnya. Selain itu caranyapun sangat mudah dan mampu membantu menumpas jerawat. 

Cara Membuat Bedak Tradisional dengan Bahan Alami

Cara Mudah Menghilangkan Jerawat dengan Bedak Alami
Membuat Bedak Alami

Bahan - bahan Alami yang dipakai

1. Beras
Cara Mengobati Jerawat dengan Beras
Beras


Beras selain memiliki karbohidrat yang tinggi, ternya juga dipercaya ampuh untuk menghilangkan jerawat maupun bekas nya. Hal ini dikarenakan beras mengandung Vitamin B2 yang mampu menjaga kulit agar tetap sehat, Vitamin E yang mampu menjaga Kulit agar tetap awet muda, dan yang terpenting mengandung Oryzontal yang mampu mengmbalikan fungsi pigment kulit yang sudah rusak akibat jerawat flek dll.



2. Temu Giring
Cara Menghilangkan Bekas Jerawat dengan Temu giring
Temu Giring



Saya sudah sering membahas rempah - rempah alami ini dalam beberapa artikel. Temu giring memiliki zat atsirin yang merupakan antiradang, antikteri dan antiiritasi. Untuk itu temu giring sangat baik untuk kesehatan kulit apalagi kulit yang sedang berjerawat. Karena mampu mengobati peradangan jerawat.





3. Temu Putih atau Temu Mangga
Cara Mengatasi jerawat dan Bekasnya dengan Temu Putih
Temu Putih



Temu putih merupakan salah satu tanaman yang mengandung zat anti kanker. Selain itu itu temu putih juga mengandung zat antioksidan. Temu Putih ini akan menjadi pelengkap temu giring. Awas jangan sampai salah membedakan temu pputih dan temu giring soalnya saya juga pernah mengalaminya. :3




4. Serbuk Biji Pinang
Cara Mngobati Jerawat dan Bekasnya dengan Biji Pinang
Biji Pinang



Biji pinang biasanya dipakai untuk obat cacingan. Tapi ternyata biji pinang juga dipercaya mampu mengecilkan pori - pori wajah dan mampu membasmi berbagai macam jenis jerawat. Selain itu biji pinang juga tidak mengandung efek samping apabila digunakan untuk kulit.





5. Buah Mahkota Dewa
Cara Memberantas Jerawat dengan Cepat Menggunakan Mahkota Dewa
Buah Mahkota Dewa



Nah kalau bahan yang satu ini sudah tidak diragukan lagi khasiatnnya. Buah Mahkota memiliki banyak sekali khasiat untuk kesehatan bahkan dipercaya bisa membasmi berbagai macam penyakit. Tak disangka - sangka ternya buah mahkota dewa bagus juga buat dijadikan sebagai bahan kosmetik dan mampu mengurangi jerawat.



Pertama - tama siapkan dulu bahannya ya

- Beras 200 gr
- Temu Giring 30 gr
- Temu Mangga atau Temu Putih 30 gr
- Serbuk Biji Pinang atau Jebuk Sari 1 sdm
- 2 buah Mahkota dewa, potong - potong

Langkah Pembuatanya

  1. Rendamlah air selama dua minggu berturut turut tapi ganti airnya setiap hari hingga akhirnya bisa mendapat tepung beras yang sangat alami.
  2. Kupas Temu giring dan Temu putih lalu hancurkan(kalau saya sih pakai blender biar cepet)
  3. Rebus Mahkoda dewa dengan Air 2 gelas Didihkan terus hingga nanti airnya tersisa setengah gelas.
  4. Campur semua bahan menjadi satu, hingga baha tersebut bisa kita bulat - bulat ataupun bisa kita masukan kedalam wadah bedak yang sudah kita bersihkan.
  5. Anginkan dulu oleh kipas angin lalu jemur hingga mengering.
  6. Saat memakainya anda bisa memakainya langsung ataupun memakai air mawar.
Jadi deh bedak buatan tangan anda sendiri. uhh mudah sekali bukan, walauupun yaa prosesnya agak lama. Namun apabila anda membuatnya sendiri pasti ada kepuasan tersendiri juga ketika memakainya. Selain itu, anda juga bisa terhindar dari berbagai macam zat yang berbahaya bagi kulit.


Nah begitulah Cara Membuat Bedak Alami yang Mampu Menghilangkan Jerawat. Mudah - mudahan bermanfaat bagi anda. Jangan pernah bosen untuk melihat update blog ini setiap hari ya. Dijamin gak bakalan nyesel dan selalu ada tips baru setiap harinya. Terus kalau anda berkenan jangan lupa like, komen, dan share pada teman - teman anda supaya teman anda juga tau. Terima Kasih telah berkunjung.



Demikianlah Artikel Membuat Bedak Alami untuk Wajah Berjerawat!

Sekianlah artikel Membuat Bedak Alami untuk Wajah Berjerawat! kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Membuat Bedak Alami untuk Wajah Berjerawat! dengan alamat link https://infokesehatankita123.blogspot.com/2014/08/membuat-bedak-alami-untuk-wajah.html