Sehat & Bugar

Info kesehatan, kecantikan, manfaat herbal, obat herbal, tips sehat, perawatan wajah, perawatan tubuh, gaya hidup, style, metropolis, olahraga, kesehatan wanita, kesehatan pria, gaya hidup sehat, metroseksual, dunia wanita, dunia pria, sosialita, dll.

Ramuan Herbal Untuk Mengobati Sakit Kepala Sebelah (Migrain) & Vertigo

Ramuan Herbal Untuk Mengobati Sakit Kepala Sebelah (Migrain) & Vertigo - Hallo sahabat Info Kesehatan, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Ramuan Herbal Untuk Mengobati Sakit Kepala Sebelah (Migrain) & Vertigo, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Jahe, Artikel Penyakit Migrain (Sakit Kepala Sebelah), Artikel Penyakit Vertigo, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Ramuan Herbal Untuk Mengobati Sakit Kepala Sebelah (Migrain) & Vertigo
link : Ramuan Herbal Untuk Mengobati Sakit Kepala Sebelah (Migrain) & Vertigo

Baca juga


Ramuan Herbal Untuk Mengobati Sakit Kepala Sebelah (Migrain) & Vertigo

MIGRAIN
Apa Itu Migrain (Sakit Kepala Sebelah)?
Migrain adalah nyeri kepala berdenyut yang kerapkali disertai mual, muntah. Penderita biasanya sensitif terhadap cahaya, suara, bahkan bau-bauan. Sakit kepala ini paling sering hanya mengenai satu sisi kepala saja, kadang-kadang berpindah ke sisi sebelahnya, tetapi dapat mengenai kedua sisi kepala sekaligus.

Pada saat migrain menyerang sebaiknya segera lakukan:
- beristirahat di tempat yang tenang & agak gelap
- kepala bisa dikompres dengan air dingin
- kurangi makanan yang mengandung karbohidrat (nasi, sagu, ubi, roti, dll)
- banyak mengkonsumsi sayur, terutama: kangkung, bayam, daun singkong
- hindari merokok & minuman alkohol

VERTIGO
Apa Itu Vertigo?
Vertigo dapat adalah salah satu bentuk gangguan keseimbangan dalam telinga bagian dalam sehingga menyebabkan penderita merasa pusing dalam artian keadaan atau ruang di sekelilingnya menjadi serasa 'berputar' ataupun melayang. Sensasi dari pergerakan ini disebut vertigo subjektif sedangkan persepsi pergerakan pada objek di sekelilingnya disebut vertigo objektif. Vertigo seringkali berhubungan dengan kelainan di otak atau di telinga dalam.

Penyebab vertigo dapat diklasifikasikan menjadi dua macam:
- penyebab sentral (melibatkan otak)
- penyebab perifer (melibatkan jaringan saraf).

Penyebab vertigo yang paling umum adalah penyebab perifer yang melibatkan telinga dalam. Benign Paroxysmal Positional Vertigo adalah bentuk paling umum dari vertigo dan ditandai dengan sensasi bergerak yang dimulai dengan pergerakan tiba-tiba dari kepala atau menggerakkan kepala ke arah tertentu. Vertigo juga dapat disebabkan oleh labirinitis (peradangan pada telinga dalam), yang ditandai dengan onset vertigo yang tiba-tiba dan mungkin berhubungan dengan ketulian.

Ramuan Herbal Untuk Migrain & Vertigo
Berikut ramuan herbal untuk mengobati kepala pusing sebelah (migrain) & vertigo:
1. Jahe (Zingiber officinale)
>> Untuk Migrain
   - ambil jahe 5 gram diparut, parutan tadi disedu dengan air panas, tambahkan sedikit gula merah.
   Jahe mengandung senyawa sagaol & diterpana dialdehida yang terbukti efektif menghambat peradangan penyebab migrain.

>> Untuk Vertigo
   - ambil jahe ukuran 3 ibu jari tangan
   - panaskan/bakar jahe hingga setengah matang
   - memarkan jahe tadi, iris kecil-kecil & masukkan ke dalam gelas
   - seduh dengan air panas, tambahkan gula secukupnya.
   Zat terpene yang ada pada jahe akan meredam rasa mual saat vertigo menyerang.

2. Kacang hijau 1 cangkir, dicuci lalu direbus dengan air bersih 3 gelas sampai mendidih selama 15 menit. Suam-suam kuku airnya diminum, kacangnya dimakan 2 x sehari.

3. Daun dan batang kangkung 1/2 genggam, dicuci lalu diasapkan sebentar. Makan sebagai lalap bersama-sama dengan nasi 2 – 3 x sehari sebanyak yang diperlukan.

Untuk Obat Luar/Dioleskan
1. Daun jeruk nipis 1/2 genggam, dicuci lalu digiling halus. Bubuhi air jeruk nipis 1 sdm dan gunakanlah menggosok tengkuk, dahi dan pelipis 1 – 2 x sehari sebanyak yang diperlukan.

2. Daun sosor bebek 10 lembar, dicuci lalu digiling halus dan dibubuhi garam seperlunya dan gunakanlah menggosok dahi dan pelipis 1 – 2 x sehari sebanyak yang diperlukan.

3. Bawang merah 3 butir, jinten manis 1 sdt, dicucu lalu digiling halus. Diremas dengan air jeruk nipis 1 sdt, manfaatkanlah menggosok dahi dan pelipis 1 – 2 x sehari sebanyak yang diperlukan.


Demikianlah Artikel Ramuan Herbal Untuk Mengobati Sakit Kepala Sebelah (Migrain) & Vertigo

Sekianlah artikel Ramuan Herbal Untuk Mengobati Sakit Kepala Sebelah (Migrain) & Vertigo kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Ramuan Herbal Untuk Mengobati Sakit Kepala Sebelah (Migrain) & Vertigo dengan alamat link https://infokesehatankita123.blogspot.com/2014/10/ramuan-herbal-untuk-mengobati-sakit.html